Terimalah Berita Baik melalui internet anda !

"But when the Holy Spirit comes upon you, you will be filled with power, and you will be witnesses for me in Jerusalem, in all of Judea and Samaria, and to the ends of the earth..."Acts 1:8






Dengarkan Siaran ASIANCROSS Radio Pemenang !









10.10.2011

TEROBOSAN Lewat Musik !


By Hotben Siahaan

Syalom, ini tulisaan yang perlu kawan kawan baca atau download saja !

Melihat perjalanan Israel, Musa, Daud dan perkataan Paulus sepatutnya kita harus berani bangkit dan mengadakan suatu terobosan baru. Mengadakan revolusi dari anak-anak Tuhan melalui musik gereja yang kita yakini dapat menjadi alat perubahan dan mempercepat transformasi bangsa ini kepada arah yang lebih baik.

Cobalah, buktikan sendiri bahwa musik bukan sekedar asal genjreng, tetapi musik memiliki kuasa ! Kuasa untuk membunuh penguasa kerajaan gelap, kuasa untuk melepaskan orang-orang yang tertawan serta kuasa untuk membawa perubahan di tengah-tengah manusia dan alam sekitarnya.

Bila engkau ingin melihat satu perubahan di bumi ini, di negeri ini, atau di rumahmu, maka mulailah dengan menghadirkan musik yang dipenuhi dengan kuasa dan firman Tuhan. Karena Tuhan, Allah sendiri juga ketika Ia bekerja dan berfirman selalu menghadirkan suatu bunyi, musik dalam setiap mengerjakan karya ciptanya, artinya musik menjadi alat media yang begitu berpengaruh kepada jiwa manusia.

Dalam dunia kedokteran di masa sekarang banyak para professor di bidang teknologi medis ini yang semakin gigih mengembangkan pemanfaatan suara musik dalam kerja praktek mereka sekalipun itu terkesan terlambat. Seperti pada bulan Mei 2007 yang lalu seorang sahabat kami dari Kota Kinabalu Sabah Malaysia, membawa peralatan medical computer system untuk mendeteksi penyakit para pasiennya di ruang kerja di Paninsula Hotel Slipi Jakarta. Melalui nafas, suara pasien yang terekam dalam chip memory komputer, maka secara cepat terdeteksi penyakit atau gejala apa yang diderita si pasien.

Demikian juga dalam ilmu kelautan dan militer, tekhnologi berbasis komputer yaitu Sonar yang juga dipergunakan sebagai hardware musik, juga dipakai sebagai alat deteksi kehidupan di bawah laut hingga ribuan meter, seperti ketika menemukan bangkai pesawat Adam Air yang jatuh di perairan Sulawesi awal tahun 2007 yang lalu, Sonar inilah yang menemukannya, yaitu melalui rekaman gelombang suara di bawah laut.

Tidaklah berlebihan, sebab Alkitab adalah sebagai sumber ilmu, informasi dan sumber iman, sehingga dalam tulisan Paulus tadi kita sangat jelas melihat betapa udara yang telah menjadi tahta Iblis harus digempur dengan kuasa yaitu melalui suara kita, musik kita yang dibalut dengan firman Tuhan dan kuasa Roh Kudus, karena unsur ini tak ada yang bisa menghalangi dan ingat media terbaik sebagai alat pembawa suara hanyalah udara

Tidak ada komentar:

Posting Komentar